Bacalah Bagian Alkitab Ini
Hagai pasal 1 dan 2
Hafalkanlah Ayat Ini
Aku akan menggoncangkan segala bangsa, sehingga barang yang
indah-indah kepunyaan segala bangsa datang mengalir, maka Aku akan
memenuhi Rumah ini dengan kemegahan, firman TUHAN semesta alam.
Hagai 2.7
Diskusikanlah Hal Ini
Berapa banyak Anda berikan untuk Allah dalam penginjilan, misi dan
perhatian bagi orang miskin dibandingkan dengan berapa banyak untuk
diri sendiri?
Lakukanlah dalam Minggu Ini
Dalam satu team, temukan keterampilan praktis yang berbeda dan
lakukan sesuatu untuk memperbaiki gedung gereja Anda atau gereja
terdekat yang lebih miskin.
Tugas Tertulis untuk Diploma
Buatlah tulisan satu halaman untuk menjelaskan pengertian Hagai 1.6
dalam kehidupan praktis sekarang ini.
Renungkanlah Ayat Ini, Kata demi Kata
Zakaria 4.6
Gunakan Satu Menit Untuk Mengubah Dunia
Berdoa untuk Benin - 5.500.000 bangsa Afrika
Barat 55% animis dan ahli sihir, gereja berkembang baik.
Kitab nabi Hagai memberikan arahan Allah yang jelas untuk
pembangunan KerajaanNya, bahkan dan khususnya sekarang ini.
Latar-belakang Hagai
Pada tahun 538 sebelum Masehi, Koresh, raja Persia mengizinkan umat
Allah yang dibuang untuk pulang ke Yerusalem dan membangun kembali
mezbah. Anda dapat membacanya dalam Kitab Ezra. Zerubabel dan 50.000
umat kembali, dan dalam dua tahun mereka menyelesaikan pondasi. Ada
sukacita besar namun orang Samaria yang telah pindah selama
pembuangan, merasa terancam dan secara politis mereka menghentikan
pembangunan itu sampai Darius memerintah tahun 522 SM. Kemudian umat
Allah dipersalahkan dan Hagai serta Zakharia mulai berkotbah
membangkitkan semangat mereka sampai tahun 516 SM pembangunan itu
selesai.
Sekarang perintah untuk membangun Kerajaan Allah di seluruh dunia
disebut Amanat Agung. Pelajaran yang sama dalam program ini terkait.
1. Inikah Waktu Allah?
Mereka tetap berkata, "waktunya belum tiba". Ada dua istilah waktu
menurut Alkitab, chronos dan kairos. Chronos adalah waktu pada
arloji Anda, tapi kairos, kata yang digunakan Tuhan, artinya suatu
saat dari kesempatan illahi. Ketika itu mereka berkata, dan sekarang
masih ada yang mengatakan, "tak ada apa-apa, mari kita hidup untuk
diri sendiri". Hagai 1.2
Apa Yang Sedang Terjadi Sekarang?
§
Antara tahun 1780 sampai 1900 injil disebarkan ke
banyak tempat di dunia ini.
§
Antara 1900 dan 1996, setengah dari semua orang yang
telah diselamatkan datang untuk mengenal Tuhan, dan setengah dari
mereka telah diselamatkan sejak tahun 1950.
§
Pembaruan pentakosta dan karismatik telah mencapai
setiap bangsa di dunia.
§
Sekarang hampir 2.000.000.000 pria dan wanita mengikut
Yesus dan lebih 70.000 orang setiap hari membuat keputusan untuk
mengikut Yesus, dan 59.000 dari mereka menjadi orang percaya yang
dipenuhi Roh.
§
Ini pertumbuhan yang sangat eksplosif, gerakan sosial
terbesar di dunia, tapi beberapa orang masih berani berkata bahwa
sekarang bukan waktunya, kairos, untuk melakukan upaya bagi Allah.
Apa Masalahnya?
Tuhan menunjukkan masalah yang sebenarnya. Mereka memakai sumber
daya yang berasal dari Allah untuk membangun rumah yang bagus untuk
mereka sendiri sedangkan rumah Allah tetap sebagai reruntuhan. Di
zaman itu yang kurang adalah kayu, tapi saat ini yang kurang adalah
dana dan pekerja untuk injil. Hagai 1.4;9.
Dapatkah Ini Anda Percayai?
Ini adalah fakta dari hasil riset yang dapat dipercaya bahwa orang
Kristen di belahan barat dunia menggunakan:
99.9% dari seluruh penghasilannya untuk diri sendiri
Hanya 0.09% untuk penginjilan
Dan cuma 0.01% untuk misi
Tuhan menunjukkan bahwa orang yang menggunakan uang untuk diri
sendiri tak pernah puas, 1.6. Dia berkata kepada mereka empat kali
untuk mempertimbangkan betapa miskinnya mereka yang mengambil semua
kekayaannya untuk diri sendiri. Allah berkata kepada mereka untuk
mengakhiri skandal ini dan membangun rumahNya. 1.8-11.
2. Mereka Mendengarkan Suara Tuhan
Mendengarkan selalu berarti taat, lihat Yakobus 1.22-25. Di masa
Hagai para pemimpin taat, dan juga seluruh umat. 1.12. Alkitab
berkata dalam Kisah 5.32 bahwa Allah memberikan Roh Kudus bagi
mereka yang taat kepadaNya, begitu juga di sini. 2.5.
3. Allah Juga Melakukan PekerjaanNya Sendiri.
Allah bertitah, "Aku bersamamu", dan Dia melakukan apa yang hanya
Allah dapat melaksanakannya karena ketaatan kita menghasilkan
tindakan. Dia membangkitkan semangat bupati ke dalam tindakan dan
juga imam besar serta seluruh umat dan mereka mulai bekerja pada
rumah Allah. 1.13-15, Zakharia 4.6. Allah berkata kepada bupati,
imam besar, dan seluruh umat untuk tidak takut, melainkan menjadi
kuat dan bekerja karena Dia bersama mereka. 2,1-5
Suatu Janji Nubuatan
Kemudian Allah menjanjikan sesuatu yang belum pernah terjadi,
berkata bahwa dia akan mengoncangkan langit dan bumi. Ketika Allah
menggoncang langit dan kuasa kegelapan itu tak lama sebelum dunia
merasakan akibatnya. 2.6. Kita telah mengalami satu abad goncangan
di bumi bersama pemerintah-pemerintah yang tak dapat menyerang,
bangsa-bangsa, bank bahkan kekuatan-kekuatan utama seperti komunisme
jatuh, dan ini semua sedang terjadi.
4. Lihat Siapa Yang Sedang Datang
Kemudian apa yang dinantikan oleh semua bangsa akan tiba. Banyak
yang memaksudkan bahwa Yesus, yang adalah dambaan umatNya di seluruh
bangsa akan kembali, dan Dia pasti datang kembali, tapi kata kerja
yang dipakai sebenarnya adalah kata kerja plural.
Yang Dinantikan Akan Tiba
Ini artinya bahwa mereka yang Yesus inginkan seperti 1,2 milyar
orang China, orang India, orang Arab, orang Barat, bahkan suku-suku
bangsa yang belum terjangkau akan tiba pada waktu kairos Allah.
Berita akhir yang sukar dari Hagai adalah bahwa menyentuh sesuatu
yang kudus tidak membuat Anda kudus, hanya dosa adalah menular. Sama
seperti itu, mengetahui seluruhnya tentang Amanat Agung tidak
membuat Anda seorang pembangun Kerajaan, karena kuasa bukan pada
pengetahuan itu tapi pada pergi. 1.10-18
5. Masih Adakah Benih Tertinggal di Gudang?
Jika hidup ini belum dipuaskan, pertimbangkan cara Anda dan
bangunlah rumah Allah hari ini melalui doa, pergi, mengirim dan
memberikan. Anda mungkin belum menghasilkan buah bagi Yesus sampai
saat ini tapi jika Anda akan mengosongkan gudang Anda, janji Allah
adalah "mulai hari ini Aku akan memberkatimu" .2.19
Sebagai penutup berdoalah untuk orang-orang yang
belum terjangkau
|